Lubuk Pakam, 20/9 (Antarasumut) - Wakil Bupati Deliserdang Zainuddin Mars secara resmi membuka Konfercab Muslimat Nahdlatul Ulama (NU) ke VII Kabupaten Deli Serdang dengan Thema “Hidmat Muslimat Nahdlatul Ulama untuk wanita Islam yang bermartabat” bertempat di Balairung Komplek Kantor Bupati Deli Serdang, Sabtu (20/9).

Acara yang dihadiri Ketua PW Muslimat NU Sumut, Wakil Ketua TP PKK Ny Hj Asdiana Zainuddin, Ketua PC NU Kabupaten Deli Serdang Gustur Husain Siregar bersama para pengurus lainnya.

Pimpinan SKPD, Camat se Kabupaten Deli Serdang serta ratusan ibu-ibu pengurus cabang Muslimat NU dan pengurus ranting kecamatan se-Kabupaten Deli Serdang itu terpilih kembali Dra Wastianna Harahap sebagai Ketua Muslimat NU Kab Deli Serdang priode 2015-2020 bersama itu juga terpilih sebagai Sekretaris Sabaratun Nazrah dan Bendahara Yusdani.

Wabup H Zainuddin Mars dalam sambutannya mengatakan bahwa Nahdlatul Ulama adalah salah satu organisasi besar dalam kematangan dan kemandirian serta kewibawaan yang telah dimilikinya sejak kelahirannya.

Yakni jauh sebelum kemerdekaan Bangsa Indonesia, telah mampu membangun semangat persatuan dan kesatuan bangsa dan nilai kebersamaan dalam ikatan persaudaraan dan kekeluargaan yang kokoh diantara semua elemen masyarakat.

Tugas dan tanggung jawab para kader NU sekarang ini tentu menjadi besar, termasuk bagi warga Muslimat NU yang diharapkan dapat selalu tampil menjadi pelopor terdepan membina keluarga yang sakinah, mawaddah dan warahmah disamping memberi contoh teladan dalam berjuang, memberikan pengabdian terbaik bagi kehidupan bermasyarakat, berbagsa dan bernegara.

Karena itu Wabup berharap Konferensi Muslimat NU Kab Deli Serdang VII ini mampu menyusun agenda kerja yang benar-benar mampu menyentuh kepentingan kehidupan masyarakat sejalan dengan visi pembangunan Deli Serdang yaitu “Deli Serdang yang maju dan berdaya saing, religius dan bersatu dalam kebhinekaan”.

Pewarta: Juraidi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015