Medan,   (Antara) - Bank Sumut berhasil tampil sebagai juara pertama turnamen futsal "Sumut Bangkit Futsal Championship" memperebutkan Piala Gubernur Sumatera di Lapangan Futsal Vinovo Arena Medan.

Pada partai final turnamen yang juga dijadikan sebagai ajang seleksi mencari pemain untuk Pra PON Sumut yang digelar Minggu, Bank Sumut berhasil mengalahkan tim kuat lainnya UMSU dengan skor yang cukup menyakinkan 5-3.

Gol-gol Bank Sumut masing-masing diciptakan Alif dua gol dan M Iqbal, M Ifan, Fuad masing-masing menyumbangkan satu gol, sedangkan gol tim UMSU dicetak Fauzul Hidayat dua gol dan Rian Randu Lubis satu gol.

Atas kemenangan ini, Bank Sumut berhak memperoleh Piala Bergilir Gubernur Sumatera Utara dan uang tunai Rp20 juta, sedangkan yang harus puas sebagai runner up, membawa pulang uang tunai Rp.13 juta.

Sebelumnya di lapangan yang sama, Pamin FC berhasil mencatatkan namanya sebagai juara ketiga, dan meraih uang tunai Rp8 juta setelah mengalahkan Glory FC 15-4 yang akhirnya harus puas sebagai juara keempat.

Untuk top skor pada turnamen ini, diraih bersama Ferry Santoso (Bank Sumut) dan Hasnal (Pamin FC) yang sama-sama mengoleksi 15 gol, dan mendapatkan uang tunai Rp1,5 juta. Kategori tim terbaik, diraih Mambo FC yang memperoleh uang tunai Rp2,5 juta.

"Alhamdulillah, ini semua berkat latihan yang selama ini kami jalani dan juga berkat kekompakan tim," kata pemain andalan bank Sumut Ferry Santoso usai penyerahan hadiah.

Ketua Umum Asosiasi Futsal Daerah (AFD) Sumatera Utara Aspan Sofian mengatakan turnemen tersebut juga dijadikan sebagai ajang seleksi untuk mencari pemain-pemain bertalenta untuk memperkuat Sumut di Pra PON.

"Kami sudah mendapatkan beberapa pemain yang kami nilai kualitasnya cukup baik, nanti mereka akan dipanggil untuk menjalani seleksi tahap selanjutnya," katanya.

Sementara Kepala Dinas pemuda dan Olahraga Sumatera utara Baharuddin mengatakan futsal di Sumatera Utara dewasa ini sudah sangat berkembang dengan pesat, tetapi masih bersifat rekreatif saja, bemul menjadi sebuah olahraga profesional.

Untuk awal-awal perkembangannya sudah saat ini sudah bagus, sekarang tinggal bagaimana AFD Sumut memenegnya dan dapat bekerja bahau-membahu untuk membawa futsal dapat dinikmati semua masyarakat dan menjadi sebuah olahraga yang profesional.

Untuk itu, kepada AFD Sumut diminta dapat semakin meningkatkan sosialisasi futsal kepada seluruh lapisan masyrakat, serta banyak mengadakan kejuaraan atau turnamen dengan menggandeng sponsor dan kerja sama dengan pihak-pihak terkait.***3***

Pewarta:

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2014