Oleh Imam Fauzi
Langkat, 25/3 (Antara) - Sebanyak 237 pengungsi erupsi Gunung Sinabung Kabupaten Tanah Karo yang berada di lokasi penampungan pengungsi Desa Telagah, Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Langkat, dipulangkan, dengan menggunakan 12 unit truk.
"Ada 237 pengungsi Sinabung di Langkat yang dipulangkan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Herdanul Zally di Sei Bingei, Selasa.
Ia menjelaskan, pemulangan para pengungsi ini dari 727 pengungsi yang ada di lokasi pengungsian Desa Telagah Kecamatan Sei Bingei Kabupaten Langkat.
Para pengungsi ini diangkut memakai 12 truk diantaranya 10 unit truk dari Kodim Kabupaten Tanah Karo, dua unit truk pemerintah Kabupaten Langkat ditambah satu ambulans.
"Mereka dipindahkan ke Kabanjahe di lokasi pengungsian yang sudah ada disana," ungkapnya.
Herdianul juga menjelaskan bahwa pengungsi yang dipulangkan ke Kabanjahe itu berasal dari desa Kuta Rakyat Kecamatan Naman Teran, yang sudah sejak tiga bulan yang lalu berada di posko pengungsian Kabupaten Langkat.
Sedangkan serah terima pengungsi telah dilakukan antara Sekdakab Langkat Indra Salahuddin dengan utusan dari Pemkab Karo.
Pemulangan seluruh pengungsi korban erupsi Sinabung asal Kabupaten Karo di Langkat juga akan dilakukan secara bertahap.
Secara terpisah Koordinator Pengungsian Desa Telagah Kecamatan Sei Bingei, Suranta Sitepu, mengatakan, pemulangan pengungsi dilakukan setelah sebelumnya didahului kedatangan perwakilan Pemkab Karo.
Lalu utusan tim penanganan pengungsi dari Pemkab Karo tersebut berangkat ke posko pengungsian di Desa Telagah, setelah sebelumnya juga telah menerima arahan dari Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara Nurdin Lubis dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Asren Nasution.
Disebutkannya, sekarang ini ada pengungsi yang baru melahirkan di lokasi pengungsian. (KR-IFZ)
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2014
Langkat, 25/3 (Antara) - Sebanyak 237 pengungsi erupsi Gunung Sinabung Kabupaten Tanah Karo yang berada di lokasi penampungan pengungsi Desa Telagah, Kecamatan Sei Bingei, Kabupaten Langkat, dipulangkan, dengan menggunakan 12 unit truk.
"Ada 237 pengungsi Sinabung di Langkat yang dipulangkan," kata Kepala Badan Penanggulangan Bencana Daerah Herdanul Zally di Sei Bingei, Selasa.
Ia menjelaskan, pemulangan para pengungsi ini dari 727 pengungsi yang ada di lokasi pengungsian Desa Telagah Kecamatan Sei Bingei Kabupaten Langkat.
Para pengungsi ini diangkut memakai 12 truk diantaranya 10 unit truk dari Kodim Kabupaten Tanah Karo, dua unit truk pemerintah Kabupaten Langkat ditambah satu ambulans.
"Mereka dipindahkan ke Kabanjahe di lokasi pengungsian yang sudah ada disana," ungkapnya.
Herdianul juga menjelaskan bahwa pengungsi yang dipulangkan ke Kabanjahe itu berasal dari desa Kuta Rakyat Kecamatan Naman Teran, yang sudah sejak tiga bulan yang lalu berada di posko pengungsian Kabupaten Langkat.
Sedangkan serah terima pengungsi telah dilakukan antara Sekdakab Langkat Indra Salahuddin dengan utusan dari Pemkab Karo.
Pemulangan seluruh pengungsi korban erupsi Sinabung asal Kabupaten Karo di Langkat juga akan dilakukan secara bertahap.
Secara terpisah Koordinator Pengungsian Desa Telagah Kecamatan Sei Bingei, Suranta Sitepu, mengatakan, pemulangan pengungsi dilakukan setelah sebelumnya didahului kedatangan perwakilan Pemkab Karo.
Lalu utusan tim penanganan pengungsi dari Pemkab Karo tersebut berangkat ke posko pengungsian di Desa Telagah, setelah sebelumnya juga telah menerima arahan dari Sekretaris Daerah Provinsi Sumatera Utara Nurdin Lubis dan Kepala Badan Penanggulangan Bencana Provinsi Asren Nasution.
Disebutkannya, sekarang ini ada pengungsi yang baru melahirkan di lokasi pengungsian. (KR-IFZ)
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2014