Serdang Bedagai, 4/7 (Antarasumut) - Kepolisian Resor (Polres) Serdang Bedagai, Sumatera Utara, menggelar operasi Patuh Toba 2013 dalam rangka mewujudkan situasi lalu lintas yang lebih kondusif menjelang dan saat bulan suci Ramadhan 1434 Hijriyah.

"Operasi Patuh Toba 2013 dilaksanakan selama 14 hari mulai 4 Juli hingga 17 Juli," kata Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Arif Budiman, saat memimpin upacara gelar pasukan Operasi Patuh Toba 2013, di lapangan Mapolres Serdang Bedagai, Kecamatan Sei Rampah, Kamis.

Ia menjelaskan bahwa permasalahan di bidang lalu lintas dewasa ini berkembang dengan sangat cepat dan dinamis.

Hal itu, menurut dia, sebagai konsekuensi meningkatnya jumlah kendaraan bermotor dan populasi penduduk yang memerlukan alat transportasi sebagai sarana mobilitas.

Permasalahan di bidang lalu lintas tersebut ditandai dengan, antara lain meningkatnya pelanggaran lalu lintas yang menyebabkan kecelakaan dan kemacetan, sehingga memerlukan upaya penanganan secara profesional dan komprehensif.

Penanganan permasalahan di bidang lalu lintas yang ditangani Polri, lanjutnya,s ebagai bagian dari upaya menciptakan keamanan, keselamatan, ketertiban dan kelancaran lalu lintas.

Seiring dengan upaya yang dilakukan Polri tersebut, pihaknya berharap dukungan dan kepedulian dari semua pihak untuk mewujudkan kondusifitas situasi lalu lintas.

"Melalui operasi patuh, para pengemudi senantiasa dapat mematuhi peraturan dan perundang-undangan tentang lalu lintas," ujarnya.

Upacara gelar pasukan operasi Patuh Toba 2013 tersebut turut diikuti diikuti seluruh kabag, kasat, kapolsek, perwira dan seluruh personel di jajaran Polres Serdang Bedagai.

Selain itu, operasi Patuh Toba 2013 di Serdang bedagai juga melibatkan personel dari dinas perhubungan dan satuan polisi (Satpol) Pamong Praja dari pemerintah kabupaten setempat.(TNA)

Pewarta: T. Nico Adrian

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013