Simalungun, 23/4 (Antarasumut) – Bupati Simalungun JR Saragih mengajak pengusaha di daerah itu untuk memberikan kesempatan pelajar berprestasi dari keluarga tidak mampu belajar sampai ke jenjang perguruan tinggi.

“Kami (Pemkab Simalungun) tahun 2013 ini memberikan beasiswa kepada 20 pelajar berprestasi dari keluarga tidak mampu untuk disekolahkan di IPB,” ujar Bupati kepada Act President Director PT Bridgestone H Aswansyah Noerdin, Finance Director Masahifo Okazaki, R&D Manager Kazo Susaki, Plant Manager Takashi Sukamoto dan para manejer divisi, Senin.

Bupati mengatakan, upaya pemberian beasiswa dilakukan agar masyarakat khususnya dari keluarga kurang mampu tetap mendapat pelayanan yang sama dalam meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM).

“Pemkab Simalungun pada tahun 2013 mengalokasikan dana sebesar Rp 5 miliar untuk pendidikan,” sebut Bupati sembari berharap manajemen PT Bridgestone turut berperan membantu melalui dana Coorporate Social Responsibility (CSR).

Act Presiden Direktur H Aswansyah Noerdin menyatakan pihaknya siap bekerjasama dengan Pemkab Simalungun. Soal besarnya dana CSR untuk tahun 2013 ini, masih dalam proses dengan pimpinan perusahaan.

Pewarta: Waristo

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2013