Kami juga memaknai kegiatan tersebut sebagai implementasi nilai-nilai budaya organisasi berupa nilai iman di bulan Ramadhan
Kudus (ANTARA) - Semua Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kantor Cabang Perintis (KCP) di tiga kabupaten di Jawa Tengah turut ambil bagian pada momentum Ramadhan 1440 Hijriah dengan berbagi takjil terhadap masyarakat.

Menurut Kepala Badan Penyelenggara Jaminan Sosial (BPJS) Ketenagakerjaan Kantor Cabang Kudus, Ishak di Kudus, Rabu, semua KCP di wilayah kerja BPJS Ketenagakerjaan Kantor Cabang Kudus memang mendapatkan instruksi berbagi takjil, di antaranya KCP Jepara, KCP Pati dan Rembang.

Hal itu, kata dia, sebagai salah satu upaya melatih kepedulian terhadap sesama serta berbuat kebaikan.

"Kegiatan tersebut sekaligus sebagai wujud syukur kepada Tuhan Yang Maha Esa dengan berbagi keberkahan kepada warga masyarakat sekitar," ujarnya.

Kepala BPJS Ketenagakerjaan KCP Rembang Budi Hananto mengatakan ajarannya turun ke jalan hari ini (29/5) untuk membagikan takjil kepada masyarakat.

Selain melatih kepedulian terhadap sesama pada bulan Ramadan, kegiatan tersebut sekaligus untuk memperkenalkan keberadaan BPJS Ketenagakerjaan sebagai penyelenggara jaminan sosial ketenagakerjaan.

Pembagian makanan buka puasa dilakukan depan Kantor BPJS Ketenagakerjaan KCP Rembang yang berada di Jalan Sudirman Rembang terhadap masyarakat yang melintas maupun masyarakat yang berada di lingkungan Masjid Agung Rembang.

Total makanan buka puasa yang disediakan berjumlah 300 nasi kotak dan air minum.

"Kami juga memaknai kegiatan tersebut sebagai implementasi nilai-nilai budaya organisasi berupa nilai iman di bulan Ramadhan," ujarnya.

Berbagi takjil tersebut, juga dianggap sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat setempat dengan memberikan manfaat kepada masyarakat bukan hanya untuk pekerja, tapi terhadap siapa saja.

"Ini merupakan bentuk tanggung jawab sosial lingkungan (TJSL) BPJS Ketenagakerjaan," ujarnya.

BPJS Ketenagakerjaan KCP Blora juga membagikan takjil serupa dengan menyediakan 300 paket makanan buka puasa yang berisi nasi, kue dan teh kotak di depan KCP Blora di Jalan Ahmad Yani dengan dipimpin langsung Kepala BPJS Ketenagakerjaan KCP Blora Mulyadi.

Sementara BPJS Ketenagakerjaan KCP Jepara melakukannya pada Selasa (28/5) dengan membagikan jumlah paket makanan yang sama sebanyak 300 bungkus di Jalan Wahid Hasyim Kabupaten Jepara bersamaan dengan KCP Pati yang membagikan 300 bungkus makanan di kawaswan Masjid Agung Baitunur Kabupaten Pati.

BPJS Ketenagakerjaan juga memiliki program sosial lain, seperti menerjunkan para pegawainya sebagai relawan, di antaranya di bidang lingkungan maupun sosial sebagai upaya meningkatkan kepedulian dan tanggung jawab terhadap lingkungan. 


Baca juga: BPJS kesehatan Sulutenggomalut bagi-bagi takjil

Baca juga: Istri-istri anggota TNI AL di Makassar bagi takjil ke nelayan di laut

Baca juga: BPJS Ketenagakerjaan Ngawi bagikan 300 takjil ke masyarakat sekitar

Pewarta: Akhmad Nazaruddin
Editor: Andi Jauhary
Copyright © ANTARA 2019