Pangkalpinang (ANTARA News) - Perseroan Terbatas PLN Wilayah Bangka Belitung menghentikan sementara aliran listrik di lokasi atau daerah-daerah yang terendam banjir di Mentok, Kabupaten Bangka Barat.

Deputi Manajer Humas dan Hukum PT PLN Wilayah Bangka Belitung Agus Yuswanta di Pangkalpinang, Sabtu, mengatakan bahwa penghentian sementara jaringan listtik tersebut guna menjaga keselamatan warga dan mengantisipasi hal-hal yang tidak diinginkan.

"Untuk alasan keselamatan, aliran listrik ke rumah pelanggan terpaksa dihentikan sementara sampai banjir reda. Hal ini karena beberapa instalasi kelistrikan terendam air. Kami mohon maaf atas ketidaknyamananya ini," katanya.

Ia menyebutkan sebanyak 14 gardu distribusi padam. Diperkirakan sekitar 280 pelanggan terpaksa tidak mendapat aliran listrik hingga kondisi benar-benar aman.

"Beberapa lokasi yang padam, antara lain, Kampung Ulu dan Pasar Muntok, Kecamatan Muntok; Desa Air Limau dan Rambat, Kecamatan Belo; Mayang, Puren, dan Tungau, Kecamatan Simpang Tritip dan sekitarnya," ujarnya.

Agar terhindar dari bahaya kelistrikan saat banjir, pihaknya mengimbau warga untuk melakukan beberapa hal, yakni apabila air sudah mencapai sumber listrik atau setop kontak, segera matikan listrik dari saklar MCB di kWh meter.

Selanjutnya, seluruh peralatan listrik sebaiknya dimatikan dengan mencabut kabel dari setop kontak.

"Setelah banjir surut, sebaiknya seluruh peralatan listrik dikeringkan dengan sempurna sebelum digunakan kembali," katanya.


Pewarta: Ahmadi
Editor: Ruslan Burhani
Copyright © ANTARA 2017