Cirebon (ANTARA) - Warga Kabupaten Brebes dan Tegal dalam waktu dekat akan mempunyai pilihan lain untuk Jakarta dengan menikmati perjalanan kereta kelas bisnis dan eksekutif karena mulai 1 Mei 2007 nanti, PT KAI DAOP 3 Cirebon akan meluncurkan Kereta Api Brebes Ekspres rute Brebes-Gambir setiap hari. Menurut Humas PT KAI DAOP 3 Cirebon Suhartono di Cirebon, Kamis, kereta tersebut berangkat dari Stasiun Brebes pukul 06.30 WIB dan tiba di Gambir 10.54 WIB, kemudian kembali berangkat dari Gambir pukul 11.30 WIB dan tiba di Stasiun Brebes pukul 15.52 WIB. "Selama ini warga Brebes yang akan ke Jakarta hanya disediakan Kereta Ekonomi Gunung Jati, dan sebagian melalui Stasiun Tegal jika ingin naik kereta bisnis. Kereta Gunung Jati sudah terlalu jenuh karena selalu padat sehingga kami menyediakan yang lebih nyaman dengan biaya yang lebih mahal," katanya. Harga karcis, menurut Suhartono akan sama dengan Cirebon Ekpress yaitu untuk kelas bisnis Rp50.000 dan kelas eksekutif Rp65.000 sehingga warga Brebes dan Tegal yang terbiasa ke Jakarta dengan Kereta Fajar Utama Semarang akan beralih menggunakan Brebes Express yang tarifnya lebih murah. "Penumpang dari Stasiun Tegal yang naik Fajar Utama ke Jakarta dikenai tarif lebih mahal yaitu Rp75.000 untuk kelas bisnis. Dengan Brebes Ekspress maka penumpang sudah dapat karcis tempat duduk," katanya. Sebenarnya, selama tiga bulan terakhir, warga Brebes yang akan menikmati kereta bisnis disediakan dua gerbong yang berangkat sekitar pukul 05.00 WIB, lalu dua gerbong itu disatukan dengan rangkaian Cirebon Ekspress yang akan ke Jakarta, tetapi sekarang mempunyai rangkaian sendiri yang terdiri dari empat gerbong eksekutif, dua gerbong bisnis dan satu gerbong makan. Pemilihan jam berangkat 06.30 WIB dari Stasiun Brebes, menurut Suhartono adalah untuk memberikan kesempatan bagi warga Cirebon yang akan ke Jakarta pada jam-jam kosong kereta ke Jakarta karena Brebes Ekspres akan masuk Stasiun Cirebon pukul 07.28 WIB dan berangkat pukul 07.45 WIB. Saat ini DAOP 3 Cirebon masih melakukan pembenahan di Stasiun Brebes antara lain membangun ruang tunggu kelas bisnis dan eksektif yang dilengkapi dengan pendingin ruangan, dan membangun jaringan komputer on line untuk pemesanan karcis. "Jaringan komputer untuk pesanan tiket sudah rampung, dan tinggal ruang tunggu yang dalam beberapa hari ini akan selesai," katanya. Sebelumnya awal April 2007 lalu, DAOP 3 Cirebon juga meluncurkan Kereta Argo Jati Cirebon-Gambir yang menggantikan Cirebon Ekspress Utama atau Cirektama.(*)

Editor: Bambang
Copyright © ANTARA 2007