Bandarlampung (ANTARA News) - Terealisasinya embarkasi haji antara di Provinsi Lampung membuat jemaah haji menjadi lebih ringan dan lebih efisien.

"Beroperasinya embarkasi haji antara untuk Provinsi Lampung sangat membantu para jemaah sehingga merasa lebih ringan dalam menjalankan ibadah, bahkan tahun ini kami tidak perlu ke Wisma Haji Pondok Gede," ujar H Muhammad Yanto, salah seorang haji asal Bandarlampung, di Bandarlampung, Minggu.

Menurut dia, sangat jauh perbedaan perjalanan haji tahun sebelumnya dengan tahun 2010 ini karena dapat lebih khusuk dan tidak letih dalam perjalanan.

"Saat berhaji tahun sebelumnya kami masih menggunakan jalur darat sehingga membutuhkan waktu hingga sekitar delapan jam, sedangkan sekarang hanya sekitar 30 menit saja sudah sampai di Jakarta," katanya.

Ia mengatakan, tidak dapat membayangkan apabila harus berhaji seperti tahun sebelumnya, apalagi saat ini perbaikan jalan lintas Sumatra masih dalam pengerjaan dan akan memperlambat.

Sementara itu, Irwan Dhani, mengatakan bahwa meski baru kali pertama ia beserta istrinya melakukan ibadah haji namun perjalanan haji tidak terlalu menyusahkan atau membutuhkan energi lebih seperti perjalanan dengan angkutan darat.

"Embarkasi haji antara itu sangat bermanfaat, selain efisiensi, juga dapat menghemat waktu dan tenaga dalam proses keberangkatan calon haji ke Tanah Suci Mekkah," kata dia.

Ia mengharapkan tahun depan untuk Provinsi Lampung 2011 mendatang sudah dapat menjadi embarkasi haji sepenuhnya sehingga calon haji dapat lebih khusuk menunaikan ibadah tersebut.

Sementara itu, Kabag Humas Kanwil Kementerian Agama Provinsi Lampung, Istutiningsih, mengatakan, pelaksanaan haji berjalan lancar.

"Tahun ini calhaj Lampung tidak perlu bermalam lagi di Wisma Haji Pondok Gede Jakarta, tapi cukup di Asrama Haji Rajabasa Bandarlampung," katanya.

Provinsi Lampung, lanjutnya, tahun 2010 ini telah menjadi embarkasi haji antara, mudah-mudahan tahun depan sudah embarkasi haji penuh karena baik imigrasi, perhubungan, kesehatan sudah siap mendukung embarkasi haji sepenuhnya.

Manfaat embarkasi haji antara itu, menurut dia, selain efisiensi, juga dapat menghemat waktu dan tenaga dalam proses keberangkatan calhaj ke Tanah Suci Makkah.

Asrama Haji Rajabasa Bandarlampung dapat menampung 918 calhaj serta dapat dilakukan proses administrasi mulai dari kesehatan, penyerahan SPMA (surat perintah masuk asrama), tanda lunas BPIH dan penyerahan gelang identitas.

Berdasarkan data, untuk tahun 2010 jumlah haji Lampung sebanyak 6.370 orang dengan rincian 6.261 orang calhaj dari 14 kabupaten/kota di Lampung ditambah 70 orang petugas haji.
(T.ANT-050/T013/P003)

Editor: Priyambodo RH
Copyright © ANTARA 2010