Keerom (ANTARA) - Personel TNI Satgas Pamtas Yonif 312/Kala Hitam meningkatkan pemeriksaan terhadap kendaraan dan warga yang melintas di wilayah Kampung Kalimao, Distrik Waris, Kabupaten Keerom, Papua, dalam rangka menjaga kondusivitas daerah di perbatasan RI-PNG.

Komandan Pos Kalimao Satgas Pamtas Yonif 312/KH Letda Inf Hasan R dalam keterangan diterima ANTARA, Sabtu, mengatakan kegiatan "sweeping" ini untuk memberikan rasa aman bagi masyarakat khususnya warga desa binaan Pos Kalimao Satgas Pamtas Yonif 312/KH.

Baca juga: Satgas Pamtas Yonif 516/CY patroli simpatik di perbatasan RI-PNG

“Sebagaimana kita ketahui bersama, daerah perbatasan sering dimanfaatkan oleh pelaku-pelaku penyelundupan dalam mencari keuntungan pribadi dengan mengelabui petugas,” kata Letda Hasan.

Menurut dia, para pelaku kriminal sering memanfaatkan jalur-jalur perjalanan tidak resmi yang ada di desa-desa untuk menghindari pemeriksaan.

Baca juga: Satgas Yonif 516/CY ajari warga di perbatasan RI-Nugini ilmu pertanian

"Para pelaku kriminal itu tidak memiliki dokumen pelintas batas negara. Mereka juga menyelundupkan barang-barang berupa bahan bakar minyak, narkoba, dan minuman beralkohol," ujarnya.
​​​
Untuk mencegah hal tersebut, lanjut dia, jajaran personel Satgas Yonif 312/KH akan terus melakukan kegiatan patroli maupun "sweeping" di perbatasan RI-PNG.

Baca juga: Satgas Yonif MR 413 Kostrad bagikan buku tulis siswa perbatasan RI-PNG

"Kami akan menindak tegas para pelaku sesuai aturan yang berlaku serta selalu berkoordinasi dengan pihak kepolisian untuk menindak pelaku kriminal," kata Hasan.
 

Pewarta: Muhsidin
Editor: Bambang Sutopo Hadi
Copyright © ANTARA 2021