Saya mendukung penuh Pak Sigit dalam mewujudkan Polri yang promoter (profesional, modern dan terpercaya)
Jakarta (ANTARA) - Wakil Kepala Kepolisian RI Komisaris Jenderal Pol Gatot Eddy Pramono mendukung keputusan Presiden Joko Widodo yang menunjuk Komisaris Jenderal Listyo Sigit Prabowo sebagai calon tunggal Kapolri.

"Saya mendukung penuh Pak Sigit dalam mewujudkan Polri yang promoter (profesional, modern dan terpercaya)," kata Gatot melalui siaran pers di Jakarta, Jumat.

Baca juga: Kapolri ajak jajaran solid dukung Kabareskrim jadi calon Kapolri
Baca juga: Komjen Sigit calon Kapolri kenyang pengalaman


Menurut Gatot, pihaknya akan bersama-sama dengan Kapolri baru mendorong dan membawa institusi Polri terus berbenah menghadapi tantangan ke depan yang semakin berat.

Selain itu, Polri akan terus berupaya menempuh berbagai langkah agar bisa mewujudkan apa yang menjadi harapan masyarakat.

"Saya tetap Bhayangkara yang Satya Prabu (Bhayangkara yang setia kepada negara dan pimpinan). Kami akan bersama-sama membangun institusi untuk melanjutkan darma bakti kepada negara," kata Gatot Eddy.

Sebelumnya, Rabu (13/1), Presiden Jokowi menyerahkan nama calon tunggal Kapolri kepada DPR yaitu Komjen Listyo Sigit Prabowo sebagai pengganti Jenderal Idham Azis yang bakal pensiun pada 1 Februari 2021.

Listyo Sigit saat ini menjabat sebagai Kepala Badan Reserse Kriminal Polri.

Listyo Sigit Prabowo meminta dukungan dan doa dari masyarakat jelang uji kelayakan dan kepatutan calon Kapolri pada pekan depan.

"Terima kasih atas dukungan dan support-nya. Mohon doa agar bisa melaksanakan rangkaian fit and proper test dengan baik, " kata Sigit.

Baca juga: Wakapolri pastikan Polri akan prioritaskan belanja produk dalam negeri
Baca juga: Kapolri: Polwan dan polisi laki setara dalam berkarier di Polri

Pewarta: Anita Permata Dewi
Editor: Tasrief Tarmizi
Copyright © ANTARA 2021