BNN gandeng DOKU pasarkan kerajinan warga binaan

  • Jumat, 24 Juli 2020 16:55 WIB

Chief Operating Officer PT Nusa Satu Inti Artha (DOKU) Nabilah Alsagoff (kiri) didampingi Kepala BNN Irjen Pol Heru Winarko (kanan) meninjau produk di gerai Toko Stop Narkoba usai penandatanganan kerja sama antara Badan Narkotika Nasional (BNN) dengan DOKU, Bank BRI, JNE, dan ASLI RI di Kantor BNN, Cawang, Jakarta, Jumat (24/7/2020). Kerja sama tersebut bertujuan untuk mendukung upaya BNN yang hendak memfasilitasi warga binaanya yang memiliki keterampilan olah produk untuk memasarkan produk-produknya melalui portal jual beli Toko Stop Narkoba. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/pras.

Chief Operating Officer PT Nusa Satu Inti Artha (DOKU) Nabilah Alsagoff (kedua kiri) berbincang dengan Kepala BNN Irjen Pol Heru Winarko (kedua kanan) disaksikan Deputi Pencegahan BNN (PLT. Deputi Pemberdayaan Masyarakat) Anjan Pramuka Putra (kanan) dan perwakilan BRI usai penandatanganan kerja sama antara Badan Narkotika Nasional (BNN) dengan DOKU, Bank BRI, JNE, dan ASLI RI di Kantor BNN, Cawang, Jakarta, Jumat (24/7/2020). Kerja sama tersebut bertujuan untuk mendukung upaya BNN yang hendak memfasilitasi warga binaanya yang memiliki keterampilan olah produk untuk memasarkan produk-produknya melalui portal jual beli Toko Stop Narkoba. ANTARA FOTO/Indrianto Eko Suwarso/pras.

Komentar

Komentar menjadi tanggung-jawab Anda sesuai UU ITE.

Berita Terkait