Paris (ANTARA) - Tiga petugas penyelamat meninggal setelah helikopter mereka jatuh di dekat Marseille, Prancis selatan, saat dalam perjalanan hendak mengevakuasi para korban yang terjebak banjir bandang, menurut Kementerian Dalam Negeri Prancis, Senin.

Kecelakaan terjadi pada malam 1 Desember, kata kementerian, menambahkan bahwa penyelidikan sedang dilakukan untuk memastikan penyebab kecelakaan.

Pantai Mediterania Prancis dilanda hujan lebat selama sepekan terakhir hingga menyebabkan banjir dan meluasnya gangguan transportasi.

Sumber: Reuters
Baca juga: Empat tewas akibat banjir bandang di Prancis
Baca juga: Prancis mulai selidiki kotak hitam kecelakaan helikopter di Mali

Penerjemah: Asri Mayang Sari
Editor: Maria D Andriana
Copyright © ANTARA 2019