Kami akan bawa ahli-ahli ke sini. Kerja sama dengan Politeknik misal kolaborasi dalam kurikulum, dan sebagainya,
Batam (ANTARA) - Pemerintah Kerajaan Inggris mendukung pengembangan sumber daya manusia (SDM) di bidang maritim melalui kerja sama dengan sejumlah politeknik di Indonesia, termasuk Politeknik Batam, Kepulauan Riau.

Head of Second Cities, Network and Strategy British Embassy Jakarta, Samuel Hayes di Batam, Rabu, mengatakan kerja sama dengan Politeknik Batam, merupakan bagian dari program Skills for Prosperity Pemerintah Kerajaan Inggris.

"Kami akan bawa ahli-ahli ke sini. Kerja sama dengan Politeknik misal kolaborasi dalam kurikulum, dan sebagainya," tambah dia.

Baca juga: Kolaborasi Kedubes Inggris dan Kota Batam sedang dijajaki

Dengan program itu, maka pihaknya akan membantu kurikulum, standar, serta kualifikasi untuk mereka yang mempelajari logistik pelabuhan, pelayaran, pembuatan kapal dan peningkatan ekonomi maritim dari masyarakat pesisir.

"Contohnya di bidang maritim. Supaya pengelolaan maritim di sini lebih memanfaatkan teknologi sehingga Batam bisa berkompetisi dengan luar," sebut dia.

Selain dengan Politeknik Batam, pemerintah Inggris juga menjalin kerja sama serupa dengan Politeknik di Manado, Semarang dan Surabaya.

"Kami sadari Indonesia besar, dan punya banyak potensi selain dari Jakarta. Seperti Batam yang dekat dengan Singapura. Maka kami ingin berkolaborasi dengan Batam di berbagai bidang. Pertama sekali, pendidikan," jelas Hayes.

Baca juga: Dubes Moazzam: "English for Indonesia" bantu masyarakat Indonesia sukses di panggung dunia

Sementara Wakil Wali Kota Batam, Amsakar Achmad menyambut baik upaya Pemerintah Kerajaan Inggris mendukung pendidikan setempat.

"Kerja sama dengan Politeknik Batam, yang sifatnya peningkatan kesejahteraan. Mereka sudah MoU di tingkat nasional, termasuk objeknya, Politeknik Batam," kata dia.

Wakil Wali Kota optimistis, kerja sama itu mampu meningkatkan kapasitas anak-anak Batam.

"Akan terjadi peningkatan kapasitas SDM. Mudah-mudahan anak Batam semakin terbuka cakrawala berpikir," ujar dia.

Kerja sama bidang pendidikan itu juga diyakini mampu membantu pengentasan kemiskinan di Batam.

Dalam kesempatan itu, Wakil Wali Kota juga memastikan kemudahan berinvestasi di Batam, bisa pengusaha Inggris ingin berusaha di sana.

Begitu pula dengan pariwisata, ia mengemukakan Batam akan menyambut baik setiap pelancong dari Inggris yang datang.

Baca juga: "Terlalu Manis"-nya Slank bergema di kampus tua Universitas Birmingham

Pewarta: Yuniati Jannatun Naim
Editor: Hendra Agusta
Copyright © ANTARA 2019