Tujuan akhirnya, bagaimana para siswa ini mencintai dunia transportasi dan menghadirkan perilaku aman dalam bertransportas
Manado (ANTARA) - Kementerian Perhubungan melakukan kegiatan nasional , "Perhubungan Mengajar", dengan diikuti ratusan siswa Sekolah Menengah Atas (SMA) di Manado, Provinsi Sulawesi Utara (Sulut).

"Kami memberikan edukasi kepada ratusan pelajar dari sejumlah SMA di Manado yang digelar di SMA Negeri 1 (Smansa), Sulawesi Utara," kata Kepala Otoritas Bandara VIII Manado Kol Pnt Sarmanto di Manado, Kamis.

Selain peserta dari Smansa, katanya, para siswa lainnya yang ikut kegiatan "Perhubungan Mengajar" juga datang dari SMAN 2, SMKN 1, SMAN 3, dan SMAN 7 Manado.

Dia mengatakan "Perhubungan Mengajar" adalah program Kementerian Perhubungan untuk mengampanyekan keselamatan transportasi.

"Total ada 200 orang pelajar yang kami undang," kata Sarmanto yang menjadi koordinator daerah kegiatan "Perhubungan Mengajar" di Sulut.

Baca juga: Hilangnya rasa aman perempuan di transportasi umum

Ia mengatakan "Perhubungan Mengajar" sejalan dengan program peningkatan kualitas sumber daya manusia (SDM) yang dicanangkan Presiden Joko Widodo.

"Bertepatan juga menjelang Hari Perhubungan Nasional pada 17 September, sekaligus juga menyampaikan edukasi tentang keamanan dan keselamatan transportasi baik di darat, laut, pun udara kepada para siswa," katanya.

Pelajar SMA, katanya, dipilih sebagai sasaran kegiatan itu karena mereka nantinya menjadi generasi penerus bangsa.

Ia mengharapkan dengan kalangan milenial yang teredukasi secara baik akan menjadi agen perubahan dan pembawa informasi yang benar tentang keselamatan transportasi.

"Tujuan akhirnya, bagaimana para siswa ini mencintai dunia transportasi dan menghadirkan perilaku aman dalam bertransportasi," ujar Sarmanto.

Untuk pertama kalinya Kementerian Perhubungan menggelar kegiatan "Perhubungan Mengajar" sebagai salah satu sarana edukasi bagi generasi muda di seluruh Indonesia. Kegiatan "Perhubungan Mengajar" digelar serentak di seluruh Indonesia selama 2-8 September 2019.

Melalui kegiatan itu, para siswa menerima berbagai materi yang dibawakan pejabat eselon I dan II Kementerian Perhubungan RI.

Dalam "Perhubungan Mengajar", para narasumber memaparkan materi tentang dunia perhubungan di Indonesia.

Para pemateri, ialah Sesditjen Perhubungan Udara Nur Isnin Istiartono, Sekretaris Badan Litbang Perhubungan Rosita Sinaga, dan Kabid Pelatihan PPSDM Perhubungan Udara Surya Irianta.

Baca juga: Fachrori: Transportasi Jambi bersistem aman dan nyaman

Pewarta: Nancy Lynda Tigauw
Editor: M. Hari Atmoko
Copyright © ANTARA 2019