Padang Lawas (ANTARA) - Banting harga lebih murah dari harga pasaran, Pemerintah Kabupaten ( Pemkab) Padang Lawas ( Palas) melalui Dinas Koperasi UMKM Perindustrian dan Perdagangan Palas menggelar kegiatan pasar murah bahan kebutuhan pokok berupa gula pasir dan minyak goreng kemasan, di tribun Lapangan Merdeka Sibuhuan, Kecamatan Barumun, Selasa (11/3).
Plt Kadis Koperasi UMKM, Perindustrian dan Perdaganan Palas, Imron Saleh Siregar menyebutkan harga per paket bahan kebutuhan pokok sebanyak 2 kilo gram gula pasir dan 2 liter minyak goreng kemasan ini sebesar Rp 50 ribu per paket. Harga itu, lebih murah sekitar Rp 20 ribu dari harga jual pasaran yang diperkirakan mencapai sekitar Rp 70 ribu per paket.
"Total paket bahan kebutuhan pokok yang akan dijual ke masyarakat luas wilayah kecamatan Barumun ini sebanyak 1000 paket. Dan, sebelumnya kami juga telah melaksanakan kegiatan yang sama ( Pasar murah bahan kebutuhan pokok) di Kecamatan Sosa Julu, Senin (10/3) semalam,"kata Imron di sela - sela acara.
Sebelumnya, Wakil Bupati ( Wabup) Palas Achmad Fauzan Nasution berharap pelaksanaan kegiatan pasar murah ini dapat membantu meringankan biaya kebutuhan keluarga bagi warga kurang mampu peserta kegiatan itu di momen bulan suci ramadhan saat ini.
Mewakili Bupati Palas Putra Mahkota Alam Hasibuan, Wabup Achmad Fauzan juga menyatakan dukungan terhadap pelaksanaan kegiatan pasar murah bahan kebutuhan pokok itu kepada pihak Dinas Koperindag dan UMKM Palas.
,"Semoga acara ini di ridhoi Allah SWT, bermanfaat, dan membawa berkah bagi keluarga saudara saudari kita peserta kegiatan ini ke depan,"tutur Wabup Achmad Fauzan mendoakan diacara pembukaan pasar murah kebutuhan pokok tersebut. (*)