Padangsidimpuan (ANTARA) - Kerja keras Satgas TMMD Kodim 0212 untuk menyelesaikan jalan tembus dua kecamatan diharapkan segera selesai tempat waktu.
“Kerja keras Personel Satgas TMMD Kodim 0212/TS diharapkan selesai dengan waktu yang tepat sehingga penyelesaian waktu pengerjaan program fisik tidak ada kendala,” jelas Serka M Daulay, Sabtu (19/6).
Pekerjaan jalan sudah tembus dengan lebar 8 meter dengan panjang 6,4 kilometer menjadi program yang sangat menunjang dari keberhasilan dari TMMD ke-111 Kodim 0212/TS.
Baca juga: TMMD Kodim 0212/TS bangun MCK sementara bagi warga
"Daerah yang dianggap terisolir diantara dua kecamatan Angkola Barat dengan Angkola Sangkunur terselesaikan dengan selesainya jalan tembus tersebut,“ kata Daulay.
Kerja keras Satgas TMMD Kodim 0212 selesaikan jalan tembus dua kecamatan
Sabtu, 19 Juni 2021 16:40 WIB 1065