Medan, 20/9 (Antara) - Kementerian Pariwisata menargetkan bisa menghasilkan transaksi bisnis sebesar Rp3,750 miliar dari acara Promosi 10 Destinasi "Meeting, Incentive, Convention, and Exhibition"/MICE Indonesia di Sumatera Utara, 19 -22 September.
"Transaksi bisnis itu berasal dari 'table top' antara 51 'buyer'/pembeli dan 35 'seller' penjual yang digelar di acara Promosi 10 Destinasi MICE di Medan,"ujar Kabid Area II Regional I, Kementerian Pariwisara, Kiagoos Irvan Faisal di Medan, Kamis.
Selain di Medan, acara itu akan dilanjutkan di Taman Simalem Resort untuk menunjukkan salah satu lokasi lokasi MICE atau wisata konvensi di Sumut.
Menurut dia, acara itu digelar Kementerian Pariwisata untuk mempromosikan kepariwisataan Sumut khususnya di bidang MICE.
"Dengan promosi pariwisata MICE di Sumut diharapkan target kunjungan wisatawan mancanegara Sumut pada 2019 yang sebesar satu juta bisa tercapai,"katanya.
Kiagoos Irvan Faisal menyebutkan, MICE dipilih Kementerian Pariwisata untuk mendukung mendongkrak lebih cepat jumlah wisatawan dan penerimaan devisa dari sektor pariwisata karena dinilai cukup berpotensi besar.
Indonesia khususnya dengan 10 kota utama yakni Jakarta, Bali, Bandung, Yogyakarta, Makasar, Surabaya, Menado, Semarang, Batam dan Medan diakui sudah menjadi pilihan tempat wisata MICE.
Namun masih tetap harus dipromosikan apalagi di Sumut yang selain sudah dijadikan salah satu tujuan wisata utama Indonesia, potensi wisata konvensinya juga cukup besar.
"Memanfaatkan momentum Sumut menjadi salah satu tujuan wisata utama di Indonesia, Kementerian Pariwisata mempromosikan MICE di Sumut,"ujarnya.
Pasar MICE yang 'corporate' sangat menjanjikan dalam segala hal mulai jumlah yang datang, kualitas tamu hingga pengeluaran uang yang dipastikan lebih besar.
Kementerian pariwisata berharap transaksi bisnis MICE sebesar Rp3,750 miliar itu tercapai sehingga acara akan digelar lebih lanjut ke daerah lain di Sumut.
Penyelenggara acara, Indra Sakti Madewa menyebutkan, penjual atau 'seller" di acara Promosi 10 Deatinasi Indonesia di Sumut itu terdiri dari perusahaan agen perjalanan wisata, hotel dan restoran.
"Para penjual memang berharap bisa teken kontrak bisnis dengan para "buyer" yang datang dari berbagai negara dan perusahaan besar.Atau kalau tidak bisa langsung, ada kesepakatan untuk dilanjutkan pembicaraan,"katanya.
Hotel, biro perjalanan dan termasuk restoran di Sumut khususnya di Medan selama ini juga sudah diakui bisa menangani wisata MICE.***1***
Kemenpar targettransaksi MICE Sumut Rp3,750 miliar
Kamis, 20 September 2018 14:06 WIB 2703