Calon Peserta Pilkada Medan Periksa Kesehatan
Jumat, 31 Juli 2015 9:53 WIB 1431
Medan, 30/7 (Antara) - Pasangan bakal calon wali kota dan wakil wali kota Medan menjalani pemeriksaan kesehatan di Rumah Sakit Umum Pirngadi Medan, Kamis.
Pemeriksaan kesehatan dilakukan tim dari Ikatan Dokter Indonesia (IDI) Kota Medan dimulai pada Kamis pagi sekitar pukul 07.30 WIB.
Dengan mengenakan piyama, dua pasangan calon peserta pilkada Kota Medan memasuki sejumlah ruang pemeriksaan di lantai dua RSU Pirngadi.
Pemeriksaan kesehatan secara tertutup itu berlangsung hingga sore hari.
Humas RSU Pirngadi Medan Edison Peranginangin mengatakan, awalnya akan disiapkan 15 dokter spesialis untuk memeriksa dua pasangan calon peserta pilkada Kota Medan.
Namun disebabkan tidak adanya perempuan yang menjadi bakal calon, dua dokter spesialis tidak diikutsertakan dalam pemeriksaan kesehatan itu.
Meski sedang menjalankan pemeriksaan kesehatan terhadap bakal calon wali kota dan calon wakil wali kota Medan, pelayanan kepada masyarakat umum tidak terganggu.
Hal itu disebabkan ruangan yang digunakan dalam pemeriksaan kesehatan tersebut merupakan ruangan instalasi terpadu yang tidak melayani pengobatan, namun hanya pemeriksaan.
"Pelayanan kepada masyarakat tidak ada kendala, semua berjalan seperti biasanya," kata Edison.
Sebelumnya, Ketua IDI Kota Medan Ramlan Sitompul mengatakan, pemeriksaan kesehatan dilakukan secara menyeluruh mulai dari pemeriksaan darah, jantung, THT, paru, urine, hingga kejiwaan dari para bakal calon.
Menurut catatan, terdapat dua pasangan calon yang mendaftar untuk pilkada Kota Medan yakni pasangan Dzulmi Eldin-Achyar Nasution yang didukung PDI Perjuangan, PKS, PAN, PKPI, Partai Nasdem, Partai Golkar, dan PBB.
Kemudian, pasangan Ramadhan Pohan-Eddie Kusuma yang diusung Partai Demokrat, Partai Gerindra, dan Partai Hanura. ***2***
(T.I023/B/K. Dewanto/K. Dewanto) 30-07-2015