Personel polisi selalu bersiaga dalam menjaga ruas jalan Jamin Ginting Medan menuju wilayah Berastagi, Kabupaten Karo karena  jumlah pengendara pemudik maupun wisatawan lokal meningkat pada saat Lebaran 2023.

"Untuk mengantisipasi meningkatnya jumlah kendaraan, kami telah menyiapkan personel di ruas jalan maupun persimpangan dalam mengatasi kemacetan," ucap Kapolres Tanah Karo AKBP Ronny Nicolas Sidabutar, saat dihubungi, di Medan, Selasa.

Ia mengatakan, pada H+4 Lebaran memang ada terjadi kemacetan, namun pihaknya telah mengurai kemacetan tersebut.

"Memang ada tadi jam 11 malam terjadi macet menuju ke Berastagi, tapi tim dengan sigap mengurai kemacetan tersebut," ucapnya.

Dia menambahkan, untuk saat ini pihaknya belum memberlakukan contra flow pada arus lalu lintas dikarenakan masih berjalan normal.
"Kami mengimbau kepada pengendara agar mematuhi peraturan lalu lintas, siapkan kendaraan dengan baik apalagi daerah Berastagi banyak tanjakan," ucapnya.

Terpisah, Kanit Lantas Polsek Pancurbatu, Iptu Rizal Purba mengatakan Simpang Tuntungan sampai Pasar Pancur Batu masih dikatakan normal, dan juga sebaliknya menuju Berastagi ke Medan.

"Sementara belum ada pengalihan arus, kami mengimbau pengendara agar mengikuti peraturan lalu lintas," ujarnya.

Sebelumnya, Polda Sumatera Utara mengimbau masyarakat untuk mewaspadai jalur Berastagi-Medan karena arus lalu lintas mengalami peningkatan saat libur Lebaran Tahun 2023.
"Kondisi arus lalu lintas dari Berastagi-Medan maupun sebaliknya mengalami peningkatan yang cukup signifikan," kata Kabid Labfor Polda Sumut Kombes Pol Teguh, dalam keterangan diterima, Senin.

Saat meninjau jalur pariwisata tersebut, ia meminta masyarakat ekstra hati-hati dalam berkendaraan guna mengantisipasi terjadinya kecelakaan lalu lintas.

Sebelumnya, sebanyak 13.900 personel gabungan diturunkan guna melakukan pengamanan selama perayaan Lebaran Idul Fitri 1444 Hijriah/2023 di Sumatera Utara."Ada 13.900 personel yang kita turunkan yang melibatkan TNI, Polri dan Pemkab. Itu pun masih bisa ditambahkan dengan pasukan cadangan.

Polda mendirikan 209 pos yang terdiri atas 110 pos pengamanan, 71 pos pelayanan dan 28 pos terpadu. Polda mengimbau kepada seluruh masyarakat diharapkan memanfaatkan pos-pos yang telah didirikan baik itu di jalur jalan, terminal, pusat-pusat perbelanjaan dan tempat keramaian lainnya termasuk di bandara dan pelabuhan.

Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: Polisi jaga ruas jalan Medan menuju Berastagi antisipasi kemacetan

Pewarta: M. Sahbainy Nasution

Editor : Riza Mulyadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023