Federasi sepak bola dunia FIFA secara resmi menunjuk Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023, menggantikan Indonesia yang sebelumnya telah dicabut statusnya sebagai tuan rumah.

Argentina, negara yang telah memenangkan turnamen Piala Dunia U-20 sebanyak enam kali, akan menjadi tuan rumah untuk kedua kalinya setelah sebelumnya menjadi tuan rumah pada tahun 2001.

Penunjukan Argentina sebagai tuan rumah dilakukan setelah Asosiasi Sepak Bola Argentina (AFA) mengajukan diri sebagai pengganti dan melakukan inspeksi stadion dan infrastruktur pendukung. Turnamen ini akan berlangsung dari 20 Mei hingga 11 Juni, dengan drawing ofisial akan digelar di Zurich pada 21 April.

 


Presiden FIFA, Gianni Infantino, menyatakan apresiasi kepada AFA dan pemerintah Argentina atas komitmen mereka dalam menggelar ajang ini dalam pemberitahuan yang singkat.

Piala Dunia U-20 memiliki peran penting dalam mempromosikan sepak bola muda di seluruh dunia dan telah melahirkan banyak pemain terkenal seperti Diego Armando Maradona, Lionel Messi, Paul Pogba, Erling Haaland, dan lainnya.

Argentina yang merupakan negara dengan sejarah sukses dalam turnamen ini diharapkan dapat menjadi inspirasi bagi para calon bintang sepak bola dunia.

Sebelumnya, pada 29 Maret, FIFA mencabut status Indonesia sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20, tanpa mengungkapkan alasan pasti, namun hanya menyebut "situasi yang terjadi saat ini".

Penunjukan Argentina sebagai tuan rumah Piala Dunia U-20 2023 diharapkan dapat menjadikan turnamen ini berjalan sukses dan memberikan pengalaman yang luar biasa bagi para peserta dan penggemar sepak bola di seluruh dunia.



Berita ini telah tayang di Antaranews.com dengan judul: FIFA tunjuk Argentina tuan rumah Piala Dunia U-20 gantikan Indonesia

Pewarta: Aditya Eko Sigit Wicaksono

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2023