Plt Bupati Padang Lawas ( Palas) drg. H Ahmad Zarnawi Pasaribu secara resmi membuka pelaksanaan kegiatan perkemahan iman dan taqwa ( Primtaq) tingkat penggalang dan penegak ke - XIII, tahun 2022 yang digelar Kwarcab ( Kwartir Cabang) Gerakan Pramuka Palas, di Bumi Perkemahan ( Buper) Tor Sipiramanuk, Desa Surodingin, Kecamatan Lubuk Barumun, Kamis (24/3) semalam sore.
Dalam amanatnya dikegiatan upacara pembukaan primtaq ini, Zarnawi menyebutkan kegiatan primtaq Pramuka adalah sebagai wahana tempat menggali, atau menimba ilmu pengetahuan non formal yang tidak terpisahkan dari sistim dunia pendidikan. Untuk itu kepada seluruh peserta acara ini, ia berpesan, supaya serius mengikuti seluruh rangkaian kegiatan primtaq tersebut hingga akhir nanti.
"Kiranya melalui kegiatan ini nanti anak - anakku semua, dapat menjadi anak pramuka Palas yang berakhlak mulia, berbudi pekerti baik dan contoh tauladan ditengah - tengah masyarakat. Juga memiliki iman yang kokoh dan ketaqwaan yang tinggi terhadap Allah SWT kedepan".katanya.
"Ditengah situasi pandemi Covid-19, saya juga berharap anak - anakku semua ( peserta) dapat menjadi duta penerapan protokol kesehatan ( prokes) yang baik dan benar bagi masyarakat luas dilingkungan sekitar tempat tinggal masing - masing pasca kegiatan ini. Karena disini nanti, anak - anak kami semua juga akan diberi edukasi tentang Covid-19, vaksinasi dan aturan penerapan prokes yang baik dan benar ".sambung Zarnawi.
Sebelumnya, Zarnawi menyampaikan ucapan apresiasianya kepada seluruh panitia acara ini. Dan menitipkan seluruh peserta acara tersebut, kepada panitia supaya mendidik, membimbing dan menjaga mereka (seluruh peserta) dengan baik, hingga akhir acara itu nanti.
Juga berpesan agar para panitia, supaya berlaku adil dalam memberikan penilaian disetiap rangkaian kegiatan yang akan dilombakan bagi peserta diacara kegiatan itu.
" Terimakasih atas kehadiran seluruh tamu undangan diacara ini. Semoga kegiatan ini diridhoi Allah SWT, dan kiranya dapat bermanfaat, serta membawa berkah bagi kita semua bersama seluruh masyarakat Palas kedepan, amin".tutup Zarnawi.
Ketua panitia Darmaga Lubis dalam laporannya mengatakan, kegiatan primtaq ini direncanakan pihaknya akan berakhir hari Minggu (27/3) depan. Disebutkannya, jumlah peserta kegiatan primtaq ini sekitar 1231 orang. Pada primtaq tersebut, pihaknya akan menggelar sejumlah kegiatan perlombaan. Mulai dari lomba nasyid, syahril Qur'an, hingga lomba tata upacara pramuka dan lomba cerdas tangkas pramuka untuk putra dan putri peserta kegiatan primtaq tersebut.
Acara pembukaan primtaq ini turut dihadiri Wakapolres Palas Kompol JW Sijabat, Pabung Kodim 0212 Tapsel Kapten ARH Saleh Hasibuan, Katua Kwarcab Pramuka Palas Zainuddin Hasibuan, Inspektur Palas Harjusli Fahri Siregar, Kadis Pora Palas M Rasyidi Hasibuan, Plt Kadis Kesehatan Palas dr. Ummy Sahara Matondang dan sejumlah pimpinan OPD Pemkab Palas dan tamu undangan lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022
Dalam amanatnya dikegiatan upacara pembukaan primtaq ini, Zarnawi menyebutkan kegiatan primtaq Pramuka adalah sebagai wahana tempat menggali, atau menimba ilmu pengetahuan non formal yang tidak terpisahkan dari sistim dunia pendidikan. Untuk itu kepada seluruh peserta acara ini, ia berpesan, supaya serius mengikuti seluruh rangkaian kegiatan primtaq tersebut hingga akhir nanti.
"Kiranya melalui kegiatan ini nanti anak - anakku semua, dapat menjadi anak pramuka Palas yang berakhlak mulia, berbudi pekerti baik dan contoh tauladan ditengah - tengah masyarakat. Juga memiliki iman yang kokoh dan ketaqwaan yang tinggi terhadap Allah SWT kedepan".katanya.
"Ditengah situasi pandemi Covid-19, saya juga berharap anak - anakku semua ( peserta) dapat menjadi duta penerapan protokol kesehatan ( prokes) yang baik dan benar bagi masyarakat luas dilingkungan sekitar tempat tinggal masing - masing pasca kegiatan ini. Karena disini nanti, anak - anak kami semua juga akan diberi edukasi tentang Covid-19, vaksinasi dan aturan penerapan prokes yang baik dan benar ".sambung Zarnawi.
Sebelumnya, Zarnawi menyampaikan ucapan apresiasianya kepada seluruh panitia acara ini. Dan menitipkan seluruh peserta acara tersebut, kepada panitia supaya mendidik, membimbing dan menjaga mereka (seluruh peserta) dengan baik, hingga akhir acara itu nanti.
Juga berpesan agar para panitia, supaya berlaku adil dalam memberikan penilaian disetiap rangkaian kegiatan yang akan dilombakan bagi peserta diacara kegiatan itu.
" Terimakasih atas kehadiran seluruh tamu undangan diacara ini. Semoga kegiatan ini diridhoi Allah SWT, dan kiranya dapat bermanfaat, serta membawa berkah bagi kita semua bersama seluruh masyarakat Palas kedepan, amin".tutup Zarnawi.
Ketua panitia Darmaga Lubis dalam laporannya mengatakan, kegiatan primtaq ini direncanakan pihaknya akan berakhir hari Minggu (27/3) depan. Disebutkannya, jumlah peserta kegiatan primtaq ini sekitar 1231 orang. Pada primtaq tersebut, pihaknya akan menggelar sejumlah kegiatan perlombaan. Mulai dari lomba nasyid, syahril Qur'an, hingga lomba tata upacara pramuka dan lomba cerdas tangkas pramuka untuk putra dan putri peserta kegiatan primtaq tersebut.
Acara pembukaan primtaq ini turut dihadiri Wakapolres Palas Kompol JW Sijabat, Pabung Kodim 0212 Tapsel Kapten ARH Saleh Hasibuan, Katua Kwarcab Pramuka Palas Zainuddin Hasibuan, Inspektur Palas Harjusli Fahri Siregar, Kadis Pora Palas M Rasyidi Hasibuan, Plt Kadis Kesehatan Palas dr. Ummy Sahara Matondang dan sejumlah pimpinan OPD Pemkab Palas dan tamu undangan lainnya.
COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2022