Aparat kepolisian membagikan perlengkapan protokol kesehatan kepada sejumlah pengemudi becak motor di Kabupaten Serdang Bedagai (Sergai), Sumatera Utara, sebagai rangkaian hari ulang tahun Bhayangkara yang ke-75.
 
Pembagian perlengkapan prokes tersebut dilaksanakan di Lapangan Praktek SIM Satlantas Polres Sergai, Kamis (24/6).
 
"Kita membagikan masker dan juga hand sanitizer kepada komunitas becak motor sehat untuk mendorong kesadaran agar patuh terhadap aturan prokes," kata Kapolres Sergai AKBP Robin Simatupang.

Baca juga: Vaksin AstraZeneca, Pfizer efektif melawan COVID-19 varian Delta
 
Pada kesempatan itu, ia mengimbau agar masyarakat khususnya para pengemudi bentor untuk tetap menjaga prokes, karena dinilai memiliki mobilitas dan interaksi yang tinggi serta rentan terpapar COVID-19.
 
Selain membagikan perlengkapan prokes, pihaknya juga membagikan sejumlah helm dalam rangka mengkampanyekan keselamatan berlalu lintas.
 
"Untuk menjadikan komunitas becak motor sehat menjadi pelopor keselamatan berlalu lintas di Kabupaten Serdang Bedagai," ujarnya.

Pewarta: Nur Aprilliana Br. Sitorus

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021