BPJS Ketenagakerjaan atau kini dikenal dengan BPJAMSOSTEK menyalurkan beasiswa pendidikan untuk ahli waris yang orang tuanya terdaftar pada program Jaminan Kecelakaan Kerja (JKK) dan Jaminan Kematian (JKm). 

Penyerahan secara simbolis untuk empat perwakilan dilaksanakan di halaman Kantor Pemerintah Kota Pematangsiantar, Selasa (4/5), yang turut hadir para unsur Forkopimda. 

Penerima beasiswa, Daniel (Mahasiswa) dan Martha (SMA) anak dari almarhum Elson Hendri Damanik (PT STTC), Rafael dan Michael (SD) anak dari almarhum Phrinson Odor Mulia Purba (Pegawai Honorer Pemerintah Kota Pematangsiantar).

Kepala Kantor Cabang Pematangsiantar Andi Widya Leksana menjelaskan, secara keseluruhan di wilayah kerjanya terdata 214 ahli waris peserta penerima beasiswa. 

Manfaat santunan beasiswa akan diberikan setiap tahun dan akan terus berkelanjutan sampai anak ahli waris menyelesaikan pendidik tinggi.

Adapun besaran manfaat beasiswa anak yang diterima sesuai dengan jenjang pendidikan. 

TK dan SD/sederajat Rp1,5 juta per tahun, SMP/sederajat Rp2 juta per tahun, SMA/sederajat Rp3 juta per tahun dan Perguruan Tinggi Rp12 juta per tahun.

Diharapkan anak-anak pekerja yang orang tuanya meninggal untuk dapat melanjutkan pendidikanya tanpa terkendala masalah ekonomi. 

Wali Kota H Hefriansyah mengatakan, pemerintah hadir kembali untuk memberikan beasiswa yang terbaik bagi calon generasi penerus bangsa yang merupakan penambahan manfaat BPJS Ketenagakerjaan. 

Ini sesuai dengan PP No. 82 Tahun 2019, dan Permenaker Nomor 5 Tahun 2021 tentang Penyelenggaraan Program JKK dan JKm. 


 

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2021