Warga Sibolga yang ada di Kelurahan Aek Manis, Kecamatan Sibolga Selatan, Sibolga, Sumatera Utara, tampak antusias datang ke Tempat Pemungutan Suara (TPS), Rabu (9/12).

Hal itu dibuktikan dengan jumlah pemilih di TPS 12, Aek Manis yang sudah mencapai 35 persen dari jumlah DPT.

Sejak pukul 07.15WIB TPS dibuka, warga sudah berdatangan untuk mencoblos.

Ketua KPPS Aek Manis, Ma'aruf Habibi Nasution yang dikonfirmasi ANTARA menjelaskan, jumlah DPT di TPS nya sebanyak 359 dan undangan C6 yang sudah disalurkan 340 undangan. Sedangkan total jumlah kertas surat suara sebanyak 368 karena ada tambahan 9 kertas surat suara.

"Sampai sekarang pukul 09.10WIB sudah hampir 70 orang yang sudah menyalurkan hak suaranya, atau sekitar 35 persen. Sementara batas akhir pemungutan suara pukul 13.00WIB. Artinya masih banyak waktu. Dan sampai saat ini situasi pemilihan di TPS 12 Aek Manis, aman dan lancar," ucapnya.

Roidah, (41), salah soerang pemilih mengatakan, kehadirannya datang cepat memilih agar jangan sampai antri.

"Sengaja pagi kami datang ke TPS ini agar gak ramai kali nanti. Dan sebagai warga Sibolga yang baik kami harus memberikan hak suara kami. Siapapun nanti terpilih itulah yang terbaik," ungkapnya.

Pewarta: Jason Gultom

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2020