Bank Sumut meraih penghargaan Kinerja Bank Pembangunan Daerah (BPD) Terbaik peringkat satu untuk kategori aset Rp25 triliun hingga Rp50 triliun dari The Asia Post.

Direktur Bisnis dan Syariah Bank Sumut, Tengku Mahmud Jeffry di Medan, Selasa, mengatakan, penghargaan itu diperoleh berdasarkan hasil riset yang dilakukan Biro Riset Infobank atas kinerja BUMD keuangan mulai dari September 2017 hingga September 2018.

Tengku Mahmud Jeffry menyebutkan, pemenang ditentukan melalui beberapa kriteria yang diambil dari rasio keuangan dan pertumbuhan bank.

Rasio yang dinilai adalah permodalan, kualitas aset, rentabilitas, likuiditas dan efisiensi. "Dari penilaian tersebut, 14 BPD berhasil mendapatkan predikat terbaik yang masing-masing dibagi dalam kategori kelompok aset," katanya.

Jeffry menyebutkan, prestasi itu tidak terlepas dari dukungan seluruh pemangku kepentingan Bank Sumut, mulai dari nasabah hingga seluruh pemegang saham Bank Sumut.

Mengutip pernyataan Pemimpin Redaksi The Asian Post, Eko B Supriyanto, Jeffry mengatakan, tujuan pemberian penghargaan itu sebagai bentuk apresiasi bagi pemerintah daerah beserta BUMD milik daerah terbaik dalam mendorong ekonomi daerahnya lebih maju.

Menurut dia, BUMD punya peran penting dalam mendukung program pembangunan di daerahnya.

Eko B Supriyanto, ujar Jeffry, menyebutkan, BUMD keuangan berbentuk bank yakni BPD dan BPR/BPRS harus mampu bersaing secara profesional di industrinya masing-masing.

Sekretaris Perusahaan Bank Sumut, Syahdan Ridwan Siregar mengatakan penghargaan itu merupakan penghargaan ke-11 yang diraih Bank Sumut di tahun 2019.

Bank Sumut baru saja meraih penghargaan dari Badan Pengelola Keuangan Haji (BPKH) sebagai BPD pengelola dana haji terbaik.

:Semua penghargaan yang diraih menjadi motivasi kepada Bank Sumut untuk terus meningkatkan kinerja dan memberikan pelayanan terbaik," ujar Syahdan.

Baca juga: Bank Sumut Padangsidimpuan salurkan undian gebyar Rp1 miliar kepada pemenang

Baca juga: Masdalena Batubara menangkan undian gebyar Rp1 Miliar Bank Sumut

Pewarta: Evalisa Siregar

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019