Masyarakat di Kota Pematangsiantar, khususnya pemilik hak suara dan para caleg diingatkan untuk tidak terlalu mengkhawatirkan proses pelaksanaan dan hasil Pemilu serentak tahun 2019.

Ketua KPU setempat, Daniel Dolok Sibarani, Senin (11/3), menyampaikan keprihatinan atas anggapan sulitnya saat melakukan pencoblosan dan penghitungannya.

"Seolah-olah berat, padahal tidak, malah dibandingkan tahun 2014 lalu, lebih ringan," kata Komisioner Divisi Umum dan Logistik itu.

Dikatakan, Pemilu serentak 2019 dengan agenda lima pilihan, hanya menambahkan satu jenis surat suara, yakni pemilihan calon presiden dan wakil presiden yang diikuti dua pasangan.

Menurutnya, pemilih tidak akan menemui kendala untuk menentukan pilihan yang menjadi Presiden, anggota DPD, DPR RI, DPRD Provinsi, dan DPRD Kabupaten/Kota.

Pihaknya juga proaktif mengadakan sosialisasi ke basis-basis masyarakat bahkan imbauan untuk melihat sosok sasaran pilih di lokasi TPS sebelum mencoblos.

Sedangkan untuk kerja panitia juga lebih dipermudah dengan pengurangan jumlah pemilih di setiap TPS dan bertambahnya personel yang berkepentingan terkait Pemilu.

Pewarta: Waristo

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019