MTQ dan Festival Nasyid Tingkat Kecamatan Kualuhhulu yang dilaksanakan jangan hanya untuk sekedar mencari juara. Tetapi yang terpenting adalah bagaimana memahami dan mengamalkan isi kandungannya.

Harapan itu disampakan Bupati Labura H Kharuddin Syah SE dalam sambutan tertulis yang dibacakan staf ahlinya Sukisman SSos MSi sebelum membuka MTQ III dan FN II Tingkat Kecamatan Kualuhhulu yang dilaksanakan di Lapangan Bolakaki Desa Parpaudangan, Selasa sore. 

Disebutkannya, saat ini seluruh kecamatan yang ada di Labura sudah dan sedang melaksanakan MTQ dan FN. Kegiatan itu sebelum lahirnya Pemkab Labura itu hanya dilaksanakan di tingkat kabupaten.

Melalui kegiatan seperti itu bupati berharap akan lahir bibit qari/qariah yang bisa menjadi utusan di jenjang yang lebih tinggi. Namun ia menekankan agar jangan mengambil qari/qariah dari luar hanya demi nama baik. “Karena kalau hal itu yang dilakukan, maka putra-putri kita tidak akan maju,” ujarnya.

Kepada para peserta, bupati berpesan agar jangan grogi. “Tanamkan percaya diri dan tunjukkan prestasi terbaik,” katanya dalam acara yang dihadiri banyak tuan guru persulukan tarikat Naqshabandiyah tersebut.

Sedangkan kepada dewan hakim yang diberi amanah untuk menilai peserta, bupati berharap agar mereka dalam melakukan penilaian secara objektif dan tidak mau terpengaruh oleh orang lain.

 

Tumpukan hadiah yang akan diberikan kepada para juara MTQ III dan FN II Tingkat Kecamatan Kualuhhulu yang diselenggarakan di Lapangan Bolakaki Desa Perpaudangan mulai 26-28 Pebruari. (Antara Sumut/Sukardi)

Sementara Camat Kualuhhulu H Samsul Tanjung ST MH dalam sambutannya menyebutkan, terdapat ratusan hadiah antara lain 22 lemari es. Semua hadiah itu merupakan sumbangan para donator yang ingin menyukseskan kegiatan tersebut.

Bahkan menurutnya, di antara penyumbang terdapat seorang bocah berusia delapan tahun yang membongkar celengannya. Ternyata simpanannya sebanyak Rp50 ribu dan dibelikan jam dinding untuk hadiah kepada para juara MTQ atau FN tingkat kecamatan itu.

Turut memberikan sambutan Ketua Panitia Pelaksana MTQ III dan FN II Kecamatan Kualuhhulu Agus Salim Siagian. Sedangkan doa disampaikan Kepala KUA Kualuhhulu. Hadir dalam kegiatan itu Ketua TP PKK Labura Hj Ely Zarwati, Danramil 01/Ak Mayor Inf T Hasibuan, Kapolsek Kualuhhulu AKP Asmon Bufitra SH dan seluruh kepada desa/kelurahan sejajaran Kualuhhulu.

Pembukaan MTQ dan FN yang berlangsung dari tanggal 26-28 Pebruari itu juga diisi dengan penyerahan penghargaan, surat pengangkatan dewan hakim dan pawai ta’aruf yang diikuti kafilah serta pelajar.

Pewarta: Sukardi

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019