Pematangsiantar (Antaranews Sumut) - Dua pusat perbelanjaan tradisional di Kota Pematangsiantar pada awal tahun 2019, Selasa pagi, sepi dari aktivitas jual beli.

Diperkirakan 80 persen pedagang dalam dan luar sekitaran Pasar Dwikora Parluasan dan Pasar Horas, menutup kios dan lapak dagangannya.

Trotoar dan titik parkir kendaraan roda dua dan empat yang biasanya padat sampai menutup ruas jalan, lengang menunjukkan pembeli juga berkurang.

Pedagang sayur mayur di lokasi luar pasar, di antaranya Rahmat (32), membuka usahanya hanya sebatas menjelang tengah hari.

"Mulai siang rencananya kumpul keluarga dan jalan- jalan," sebut penduduk Kecamatan Siantar Martoba itu.

Sementara pedagang kelontong yang membuka kiosnya mengaku lebih memilih melayani pembeli, karena tidak punya kegiatan penting awal tahun baru.

Seorang pedagang Kasiati (43), mengatakan, sebagian ibu-ibu pasti tetap belanja untuk kebutuhan keluarga hari-hari, tidak semua membuat persediaan sampai beberapa hari.

 

Pewarta: Waristo

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2019