Gunungsitoli, (Antaranews Sumut)-Sejumlah jaringan listrik di Kepulauan Nias, Sumatera Utara, rusak tertimpa pohon akibat cuaca ektrim dan hujan yang terjadi di daerah itu dalam beberapa hari terakhir.
    
Manager PT. PLN Area Nias Evan Sirait, di Gunungsitoli, Selasa, mengatakan, akibat tertimpa pohon, beberapa lokasi atau desa di Kabupaten Nias Selatan, Nias Barat, Nias, Nias Utara dan Kota Gunungsitoli listrik padam sejak kemarin.
    
"Ini terjadi akibat cuaca ekstrim di Pulau Nias beberapa hari ini, sehingga banyak pohon yang tumbang dan mengenai jaringan," katanya.
    
Daerah yang terkena dampak pohon tumbang, sebagian di Nias Selatan dari Gunungsitoli menuju Lahusa, Kabupaten Nias Barat, Nias Utara dan beberapa daerah di Kota Gunungsitoli.
    
"Tim pemeliharaan sedang berupaya maksimal memulihkan kondisi agar normal kembali, dan kita juga telah menyusun peta, dimana ada pohon yang mendekati jaringan untuk perintisanatau pemotongan," katanya.
    
Dia berharap masyarakat dapat bekerjasama merelakan pohon miliknya yang mengganggu jaringan ditebang yang tujuannya untuk mengurangi padamnya listrik di Pulau Nias akibat gangguan pohon.
   
Sementara Asisten Manager bagian jaringan PLN Area Nias Riston Sihaloho mengatakan,  desa yang mengalami pemadaman akibat tali jaringan putus karena tertimpa pohon adalah Desa Saitagaramba, Onowaembo, Bawogasali, Sowua.
    
Desa Lolojaria, Sawo,Tuhemberua, Lolowua, Tiga Serangkai, Jari Jari, Mado Laoli, Hilimbowo Kare, Bogali,  Laaya Awa'ai, Hilimbosi, Hiligara, Lotu dan Desa Afia.
    
Langkah yang sudah dilakukan PLN adalah mempercepat pekerjaan perbaikan jaringan listrik yang rusak, mengupayakan petugas selalu siap dengan respont cepat untuk selalu tanggap.
    
"Dari Beberapa titik gangguan jaringan listrik , beberpa titik sudah selesai dan aman,  dan masih ada beberapa titik lokasi yang saat ini sedang dikerjakan oleh petugas PLN," katanya.***4***

 

Pewarta: Irwanto

Editor : Juraidi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2018