Medan, 31/10 (Antarasumut) - Anggota DPR RI Komisi I Effendi MS Simbolon mengingatkan bahwa narkoba sudah menjadi industri, bukan lagi hanya penyakit sosial.
       
Dia mengatakan itu saat ditanya soal tanggapannya mengenai narkoba saat mengunjungi dan berdialog dengan pengurus PW Alwasliyah
    
Dia memberi contoh, kalau dulunya ganja ditanam untuk obat atau keperluan lainnya, sekarang menjadi bisnis atau industri.
      
"Karena sudah menjadi bisnis, maka narkoba itu sudah harus semakin diwaspadai dan ditangani lebih serius,," katanya.
       
Sebagai anggota DPR RI, kata Effendi yang tetap mendapat dukungan kuat untuk maju sebagai bakal calon Gubernur Sumut periode 2018 -2023, dia berharap agar semua kalanga  jangan terkecoh dengan penyakit sosial itu.
     
Kalau selama ini, katanya, narkoba yang menimbulkan kekurangan di dalam motorik dan membuat perilaku menyimpang lalu dianggap merupakan kesalahan dari kita dan kemudian dianggap sebagai penyakit, maka itu harus diubah.
       
"Semua harus menyadari bahwq narkoba itu sudah menjadi industri sehingga harus benar-benar diwaspadai dan diatasi,"katanya.
      
Pemerintah,  ujar politisi PDIP itu  sudah berupaya memberantas perederan narkoba. 
      
Bahkan TNI dan Polri juga sudah mengeluarkan sanksi kepada oknum yang terlibat dalam memakai dan mengedarkan narkoba. 
       
Tindakan pemecatan di jajaran TNI dan Polri yang terlibat narkoba juga menunjukkan komitmen kuat memberantas narkoba.
      
"Narkoba juga merugikan negara karena uang di tengah.masyarakat tidak digunakan untuk pergerakan ekonomi, tetapi justru menjadi perusak kehidupan yang akhirnya mengggangu perkembangan generasi muda,"  katanya.
       
Ketua PW Alwaliyah Saiful Akhyar Lubis mengaku sangat menghargai kunjungan Effendi Simbolon.
      
Dia menegaskan, Alwasliyah bukanlah organisasi politik tetapi orgnaisasi kemasyarakatan Islam.
      
Dengan demikian, katanya,  prinsip-prinsip kemasyarakatan dan sosial harus diberlakukan untuk menjalankan seluruh program.
      
Alwasliyah memiliki empat program yakni pendidikan, dakwah, amal sosial, perekonomian umat.
   
"Alwasliyah tidak memandang perbedaan dan siap bersilaturahim dengan siapa saja khususnya dengan orang yang mau membangun daerah,"katanya.
       
Menurut dia, Effendi Simbolon adalah wakil rakyat, putra daerah yang ingin kembali membangun daerah dan Alwasliyah siap bersilaturahim dan berdialog.

Pewarta: Evalisa Siregar

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017