Sipirok, 8/9(Antarasumut)-Sebanyak 17 pejabat eselon III dan eselon IV dilantik Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M.Pasaribu, di Aula Kantor Bupati, Dano Situmba Sipirok, Jumat petang. Pejabat eselon III dilantik sekaligus diambil sumpahnya oleh Bupati tersebut yaitu Mardin L.P. Said menjadi Sekretaris Camat Kecamatan Angkola Barat; Syabilal Rasyid (Kabid Penelitian dan Pembangunan pada Bappeda); Ahmad Safi'i (Kabid Pencegahan Kekerasan terhadap Perempuan dan Anak pada Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak) dan Surianto sebagai Pj. Kabid Pemenuhan Hak Anak pada Dinas Pemberdayaan Perempuan dan Perlindungan Anak. Sedang eselon IV, Irwan Nasution (Lurah Pintu Padang II Kecamatan Batang Angkola); Ummi Kalsum (Pj. Lurah Sigalangan Kecamatan Batang Angkola); Nurhasni Pohan (Lurah Simatorkis Sisoma Kecamatan Angkola Barat); Nur Aini Dewi (Kasubbag Perencanaan dan Pengendalian Program pada Bagian Pembangunan Wilayah Setdakab Tapsel). Kemudian Jonhar Septiadi Rambe (Kasubbag Pengadaan Barang dan Jasa Infrastruktur pada Bagian Layanan Pengadaan Setdakab Tapsel), Mahmuddin Siregar (Kasi Pengendalian dan Pengawasan Tata Ruang pada Dinas PU dan Penataan Ruang); Rizki Hudaya (Kasubbag Dokumentasi dan Penyuluhan Hukum pada Bagian Hukum Setdakab Tapsel). Kemudian Sahroni Harahap (Sekretaris pada Kantor Lurah Bintuju Kecamatan Batang Angkola); Lanniari Hasibuan (Pj. Kasi Kesejahteraan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat pada Kantor Lurah Panabari Hutatonga Kecamatan Tantom Angkola); Emmi Siregar (Kasi Kesejahteraan Sosial dan Pemberdayaan Masyarakat pada Kantor Lurah Sitinjak Kecamatan Angkola Barat). Sedangkan Kepala Sekolah yang dilantik, Suwibno (Kepala SDN No. 101117 Mondang Baringin Kecamatan Sayurmatinggi); Roslanna Dewi (Kepala SDN No. 100904 Mabang Pasir Kecamatan Muara Batangtoru) dan Sarianna Kepala SDN No. 101118. Selain mengucapkan selamat kepada seluruh pejabat dilantik Bupati Tapanuli Selatan Syahrul M. Pasaribu menekankan seluruh pejabat dilantik untuk betul betul mengemban amanah yang telah diberikan. "Sekarang era modern serba digitalisasi, tanggap membaca tanda tanda jaman dan jangan bosan untuk terus mempelajari segala aturan atau regulasi dalam menjalankan tugas masing-masing agar terhindar dari hal tidak diingini,"tegasnya. Selain itu kepada seluruh yang dilantik untuk bekerja secara bersungguh-sungguh dan ikhlas, serta bertanggungjawab terhadap apa yang dia kerjakan (akuntabel). Hadir diacara pelantikan itu Wakil Bupati Tapsel, Aswin Efendi Siregar, Sekdakab Tapsel, Parulian Nasution, Para Asisten, Pimpinan OPD, Para Kabag, Camat dan pejabat lainnya.

Pewarta: kodir pohan

Editor : Akung


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2017