Tebing Tinggi,23/8(antarasumut)- Tenaga Kesehatan yang dibutuhkan masyarakat mereka yang mampu memberikan pelayanan kesehatan secara profesional sesuai dengan perkembangan teknologi kesehatan yang kian berkembang tampa ambang batas.

Demikian antara lain disampaikan Plh.Walikota Tebing Tinggi Johan Samose Harahap saat acara wisuda 69 mahasiswa Akbid Pemko Tebing Tinggi angkatan ke XVI selasa (23/8) di Gedung Balai Kartini.

Disampaikan kesehatan merupakan aset pribadi setiap manusia, dan untuk meningkatkan kesehatan harus dilakukan berbagai pihak termasuk institusi pendidikan, seperti halnya Akademi Kebidanan Pemko Tebing Tinggi.

Melalui Akbid ini akan melahirkan tenaga kesehatan yang profesional sehingga dapat mengoptimalkan, mengaktualisasikan ilmu dan pengetahuan yang telah diterima ditengah-tengah masyarakat.

Dikatakanya, Indonesia yang ikut mencanangkan tujuan pembangunan Mellenium atau Millenium Devolement Goals (MDGs) dan salah satu targetnya merupakan fungsi Bidan memprosikan kesamaan gender,mengurangi angka kematian ibu dan anak,mengatasi penyakit HIV/AIDS dan berbagai penyakit lainnya.

Akademi kebidanan sebagai wadah pencetak tenaga kesehatan khususnya kesehatan ibu dan anak terus beruapaya untuk mengembangkan diri guna terselenggaranya pelayanan yang bermutu,harus didukung penerapan nilai-nilai moral dan etika profesi.

Dengan tetap menjunjung tinggi sumpah dan kode etik profesi yang dalam pelaksanaannya perlu dipantau secara berkala dan bersinambungan bekerja sama dengan berbagai profesi.

Diingat Plh Walikota, wisuda yang dilakukan hari ini beukanlah merupakan akhir dari sebuah pembelajaran, akan tetapi merupakan sebuah langkah awal memulai dalam kehidupan yang baru,bisa melanjutkan kependidikan yang lebih tinggi atau berupaya mencari pekerjaan.

Tenaga Kesehatan saat ini masih terbuka untuk menjadi CPNS, tetapi ini bukanlah satu-satu harapan, masih banyak lagi peluang dan kesempatan yang terpenting kita mau berusaha dan terus meningkatkan ilmu pengetahuan, rajin-rajinlah membuka Website, karena jaman sudah canggih lowongan pekerjaanpun diakses melalui internet. ujarnya.

Acara Wisuda 69 Mahaisiwi Akbid Pemko Angkatan ke XVI ini dihadiri para orang tua mahasisiwi dan unsur FKPD Tebing Tinggi dan para Dosen Akbid.

Pewarta: Dhani Elison

Editor : Ribut Priadi


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2016