Balige, Sumut, 4/6 (Antara) - "Usaid Prioritas" menyelenggarakan pelatihan praktik pembelajaran yang baik dan manajemen pendidikan berbasis sekolah bagi 140 guru dan kepala sekolah di Kabupaten Toba Samosir.

"Lembaga pendidikan kerja sama AS-Indonesia ini menyelenggarakan pelatihan untuk menyebarluaskan praktik pembelajaran berkaitan dengan pengembangan pembelajaran dengan prinsip pembelajaran aktif," kata Koordinator Daerah Usaid Prioritas Toba Samosir Anwar Situmorang di Balige, Kamis.

Pelatihan yang diselenggarakan selama empat hari itu juga untuk meningkatkan motivasi dan kompetensi setiap peserta, terutama guru dan kepala sekolah dalam mengembangkan prinsip-prinsip pembelajaran di kelas.

Kegiatan yang menghadirkan pelatih (Teacher Training Officier) Dr Sri Minda Murni, Dr Syamsidar Tanjung, Anggaraini Thesisia, dan Purwanto tersebut memberikan pelatihan yang dipusatkan di dua Kecamatan, yakni Balige dan Laguboti.

Menurut Anwar, melalui pelatihan yang diberikan, diharapkan para peserta akan semakin terdorong berinovasi dan mencari solusi terhadap masalah yang dihadapi, baik di kelas mau pun lingkungan sekolah terkait dengan peningkatan mutu pembelajaran dan pendidikan.

"Pelatihan ini terselenggara sebagai tindak lanjut kerja sama Usaid Prioritas dengan Pemkab Toba Samosir untuk meningkatkan mutu pendidikan," katanya.

Pelaksana Tugas Bupati Toba Samosir Liberty Pasaribu menyatakan, pihaknya menyambut gembira kehadiran Usaid Prioritas di kabupaten yang terletak di pinggir Danau Toba tersebut.

Pihaknya berharap para peserta yang mengikuti pelatihan itu dapat mengimplementasikan praktik pembelajaran yang diajarkan agar seluruh siswa dapat menikmati pendidikan berkelas dunia yang dihadirkan Usaid Prioritas.

Menurut Liberty, untuk mewujudkan daya saing nasional dan internasional, dituntut kemampuan menyediakan pendidikan berkualitas agar generasi muda dapat bersaing dalam perkembangan dunia yang semakin bebas.

"Hanya dengan pendidikan bermutu, kita bisa menjamin anak-anak kita menjadi tuan rumah di negaranya sendiri," ujar Liberty. ***4***
(T.KR-HIN/B/I. Arfa/I. Arfa)

Pewarta: Imran Napitupulu

Editor :


COPYRIGHT © ANTARA News Sumatera Utara 2015